Langsung ke konten utama

5 Prinsip Penting Untuk Membangun Kesuksesan @kangwiguk



Kesuksesan sudah menjadi semacam keharusan bagi setiap individu. Dalam bidang apapun, setiap individu selalu menginginkan menjadi yang terbaik dan mendapat yang terbaik pula. Meski demikian, nyatanya tidak setiap individu berhasil mencapai apa yang menjadi keinginan dan harapannya itu. Ada berbagai aral yang melintang. Ada berjuta ujian dan cobaan yang menghadang. Untuk itu diperlukan komitmen yang kuat serta prinsip hidup yang jelas pula. Ada berbagai prinsip kesuksesan yang sering dikemukakan, namun saya merangkumnya menjadi 5. Apa saja itu?

Buang Kalimat “Bagaimana jika...” dari Kamus Kehidupan Anda.

Barangkali sering kita mendengar, sebagian orang yang mengatakan, “Saya mau memulai usaha baru, tapi bagaimana jika (nanti) gagal...?” Kata “Bagaimana jika...” yang dikemukakan tersebut, secara tidak langsung akan memberi pengaruh yang cukup besar bagi kelangsungan usahanya itu. Ada unsur pikiran negatif yang secara tidak sengaja dimasukkan ke dalam pikiran bawah sadarnya. Dan hal itu akan memberi dampak besar pada cara pandang seseorang atas kehidupannya. Untuk itu segera buang jauh-jauh pikiran negatif itu. Karena dalam hal apapun dalam kehidupan ini, Anda harus berani menanggung resiko dari setiap langkah dan tindakan yang akan Anda ambil. Percayalah! Keyakinan Anda akan melahirkan semangat luar biasa bagi Anda sendiri, dan itu akan menjadi “bahan bakar” paling top yang akan mengantarkan Anda menuju tempat keberhasilan Anda.

Deskripsikan Mimpi Anda

“Bermimpilah karena semua berawal dari mimpi.” Mungkin Anda sudah sering mendengar kalimat tersebut, untuk itu, agar mimpi-mimpi Anda tidak sekedar menjadi angan-angan belaka, alangkah baiknya jika Anda mencatat mimpi-mimpi tersebut. Tidak ada salahnya jika Anda mendiskripsikan mimpi-mimpi tersebut ke dalam catatan pribadi Anda, kemudian buat skala prioritas untuk memfokuskan diri pada mimpi yang mana dulu yang harus segera dibereskan. Dengan demikian usaha dan kerja keras Anda menjadi lebih fokus, efektif dan efisien tanpa harus kehilangan mimpi-mimpi berikutnya karena sudah tercatat rapi dalam catatan pribadi Anda.

Segera Kerjakan

“Kerjakan hari ini apa yang bisa Anda kerjakan.” Sebuah petuah bijak yang sangat layak untuk diapresiasi dan dipraktekkan dalam aktivitas sehari-hari. Sebaik apapun ide yang Anda miliki, sebaik apapun program dan rancangan kerja yang telah Anda buat, semua akan menjadi sia-sia jika Anda tidak segera mengeksekusinya. Karena semakin lama Anda menyimpan ide-ide tersebut maka ide itu akan semakin dalam terpendam di dalam “gudang” memori otak Anda dan lambat laun akan tertimpa dengan informasi-informasi lain yang kadang kurang begitu berguna, dan tanpa Anda sadari, tahu-tahu ide tersebut sudah menjadi ide usang, atau kalau tidak begitu, ide tersebut sudah tercuri oleh orang lain, itu artinya, kesuksesan Anda telah diambil oleh orang lain. Sayang sekali 'kan?! Untuk itu, sekali Anda telah menetapkan tujuan, maka kerjakanlah segera!

Kenali Kekuatan Anda

Mengenali kekuatan dan kelemahan diri sendiri dan organisasi menjadi modal berharga untuk menentukan strategi ke depannya. Anda bisa meminta kritik atau nasehat dari orang terdekat Anda untuk mengetahui kekuatan dan kelemahan Anda. Tidak perlu malu, toh semua juga untuk kebaikan dan kesuksesan Anda sendiri.

Lakukan Penelitian
Untuk membuat penelitian ini Anda tak harus menjadi ilmuwan atau intelektual sebagaimana para akademisi, Anda cukup menggali dan mengumpulkan informasi sebanyak-banyaknya sesuai dengan bidang yang Anda geluti. Hal ini dimaksudkan sebagai pijakan Anda untuk menentukan langkah dan kebijakan-kebijakan yang akan Anda ambil demi tercapainya harapan dan cita-cita Anda. Jangan sampai kebijakan yang Anda ambil tanpa dasar karena yang demikian akan membuat Anda kecewa kemudian hari.

Demikian 5 prinsip penting untuk membangun kesuksesan Anda, semoga bermanfaat bagi kita semua. Amin.

Salam
@kangwiguk


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Lebih Susah Mana Mencari Kerja Ataukah Mencari Tenaga Kerja @kangwiguk

Berdasarkan data yang dirilis oleh Badan Pusat Statistik (BPS) bahwa jumlah pengangguran di Indonesia hingga akhir Februari 2013 tercatat sebesar 7,17 juta orang. (sumber: kompas.com, 6 Mei 2013). Hal ini ditengarai karena sempitnya lapangan kerja. Jumlah pengangguran tidak sebanding dengan lapangan pekerjaan yang tersedia. “Untuk bisa sekolah saja susahnya minta ampun. Lha sekarang sudah lulus sekolah, nyari kerja ternyata lebih susah lagi,” begitu komentar salah satu tetangga saya yang kebingungan karena anaknya yang baru lulus sekolah menengah belum juga mendapat pekerjaan, meski telah melamar berulang kali.             Pertanyaannya sekarang, benarkah mencari kerja itu susah?

Daftar Blogger Pemula Aktif Indonesia

"Berbagi Semangat, Semangat Berbagi," itulah tagline yang saya gunakan dalam blog ini. Mengapa demikian? Ada dua hal yang melatar belakanginya. Pertama , SEMANGAT. Bagi saya, semangat adalah ruh dari setiap aktivitas kita. Ia adalah nyawa yang menghidupkan dan menggerakkan setiap sendi kehidupan kita. Tanpanya, hidup menjadi tak bergairah, loyo, dan tentu saja, tak ada pencapaian yang luar biasa. Kedua, BERBAGI. Untuk hal yang satu ini, rasanya tak perlu butuh banyak penjelasan, berbagai literatur bertebaran di mana-mana yang menunjukkan bahwa hikmah atau manfaat dari berbagi ini sangatlah banyak. Diantaranya adalah hidup menjadi lebih indah dan bermakna. Berbicara mengenai berbagi, saya langsung teringat dengan salah satu program yang digagas oleh admin Blogger Pemula Indonesia , Kang Hendri. Kang Hendri, telah mencetuskan sebuah ide yang luar biasa (menurut saya), yakni: blogwalking . Tentunya, bagi setiap blogger yang ingin blog-nya berkembang, kehadiran setiap pengu

Semangat @kangwiguk

"Tak ada yang bisa menghentikan karya, tak juga waktu. Yang bisa menghentikan adalah SEMANGAT YANG MATI." Pernah Anda mendengar ungkapan ini?! Iya, ini adalah ungkapan seorang musisi legendaris Indonesia, Chrisye. (Audifax, 2010). Dalam hal apapun yang kita geluti, SEMANGAT selalu menjadi hal terpenting yang harus dimiliki. Ia adalah "RUH" yang menghidupkan, ia adalah nyawa yang menggerakkan, selama semangat itu masih kita miliki, tak peduli berapa kali pun kita jatuh atau bahkan dijatuhkan (barangkali), maka sebanyak itu pula kita akan (sanggup) bangkit. Oleh karenanya, milikilah semangat yang berapi-api, semangat yang terus membara dari waktu ke waktu. Jaga sebaik mungkin dan jangan pernah biarkan padam sedikit pun. Bersamanya, raihlah apapun yang menjadi impian dan harapan Anda. Semangat Pagi, Semangat Beraktivitas. Salam, @kangwiguk